Mencegah Kebotakan Serius Terhadap Pria Lanjut Usia
Tuesday, February 4, 2014
Info Kecantikan,
Mencegah Kebotakan Serius Terhadap Pria Lanjut Usia,
Perawatan Rambut
Sseorang pria yang sudah lanjut usia dapat kehilangan helai rambutnya sekitar 50 sampai 100 helai rambut setiap hari tetapi hal ini dikatakan normal dan bagian dari proses penuaan. Namun, jika Anda mulai melihat adanya penyimpangan dari rontoknya rambut anda dari biasanya sebaiknya anda cepat-cepat berkonsultasi dengan dokter kulit agar mengetahui penyebab masalahnnya. Botak mendadak atau rambut rontok bisa menjadi tanda penyakit dan penyakit yang mungkin memerlukan perhatian medis yang mendesak.
Penyebab rambut rontok diantaranya adalah penggunaan hair dryer yang terlalu sering bisa menyebabkan rambut menjadi rapuh dan tidak sehat. Selain itu racun pada rokok dapat menghambat aliran darah ke kulit kepala.
Namun Anda tidak perlu khawatir dengan masalah rambut rontok. Berikut ini ada beberapa cara untuk mencegah rambut rontok secara alami:
1. Gunakan minyak zaitun dan jojoba untuk memijat kulit kepala secara teratur, karena minyak tersebut dapat membantu pertumbuhan rambut baru.
2. Blender beberapa buah wortel sampai halus, kemudian peras airnya. Selanjutnya gunakan airnya untuk memijat kulit kepala, bungkus kepala dengan handuk dan diamkan semalaman. Bilas hingga bersih keesokan harinya.
3. Haluskan daun pare segar dan peras airnya, gunakan airnya untuk keramas dan diamkan selama 30 menit selanjutnya bilas hingga bersih.
4. Diamkan air teh kental selama semalam (tanpa gula), kemudian keesokan harinya gunakan untuk membasahi kulit kepala sambil dipijat sampai merata dan diamnkan beberapa saat. Selanjutnya bilas dengan air bersih dan lakukan secara teratur 3 kali seminggu.
5. Haluskan seledri beserta tangkainya secukupnya, kemudian oleskan pada kepala sambil dipijat-pijat. Sebaiknya di lakukan setiap hari.
6. Gosokkan lidah buaya yang telah di kupas ke kepala hingga merata dan biarkan beberapa jam, lalu bilas hingga bersih. Lakukan rutin 3 kali seminggu.
Semoga informasi tentang rambut obat tradisional untuk mengatasi masalah rambut rontok di atas dapat bermanfaat untuk Anda dan keluarga.
0 Response to "Mencegah Kebotakan Serius Terhadap Pria Lanjut Usia"
Post a Comment
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan...