Keunikan Sebuah Batu Bernyawa

Rumania adalah sebuah negara yang terkenal dengan keindahannya panoramanya dan bangunan-bangunan yang menjulang tinggi dengan indahnya akan tetapi Ruamania juga sesuatu yang sangat unik yaitu sebuah batuan yang dikenal Trovant yang memiliki keunikan tersendiri. Apa keunikan dari batuan ini? Seperti yang niotolovo blog's paparkan dibawah ini.

Keunikan Sebuah Batu Bernyawa
Batu ini memiliki bentuk bulat, elips atau terkadang menyerupai angka delapan. Batuan ini memiliki ukuran yang beragam, mulai dari beberapa milimeter hingga mencapai beberapa meter. Luar biasanya batuan ini seperti bernyawa dan mampu setiap kali diguyur hujan, bahkan batuan ini bisa berpindah tempat tanpa bantuan siapapun.

Seperti dilansir Oddity Central, trovant adalah sebentuk bola pasir yang diduga muncul di bumi setelah terjadinya aktivitas seismik yang kuat. Diperkirakan batuan ini berasal dari periode Tersier sekitar 6 juta tahun lalu. Kata trovant sendiri merupakan sinonim dari istilah Jerman "Sandsteinkonkretionen", yang berarti pasir yang disemen. Saat terjadi kontak dengan air, batuan ini akan tumbuh membesar bahkan mencapai ukuran yang jauh lebih besar dari bentuk awalnya.

Trovant Batu Bernyawa
Sebuah batuan trovant yang awalnya memiliki ukuran hanya sekitar 6-8 milimeter mampu tumbuh hingga mencapai ukuran 6-10 meter. Beberapa trovant dilaporkan juga bisa berpindah tempat dengan sendirinya. Saat dibelah, bagian dalam trovant tampak berupa cincin pertumbuhan yang melingkar, mirip seperti bagian dalam batang pohon. Hal inilah yang kemudian membuat batuan trovant mendapat sebutan sebagai batu bertumbuh.

Ada berbagai teori yang muncul terkait asal-usul dan keanehan batuan trovant ini, mulai dari yang ilmiah, mistis bahkan hingga teori-teori yang terdengar fantastis. Para ilmuwan sendiri masih dibuat bingung hingga kini. Sebagian ilmuwan meyakini, di bawah tempurung trovant, batu ini mengandung mineral. Saat permukaannya basah oleh air, mineral tersebut kemudian menyebar, dan memaksa pasir berkembang.

Namun semua dugaan itu hanyalah sebatas teori saja. Sampai sekarang belum ada sebuah riset atau percobaan oleh para ilmuwan yang pernah dilakukan pada batu-batu ajaib tersebut. Bebatuan trovant kini menjadi daya tarik di Museum Trovanti, sebuah museum terbuka seluas 1,1 hektar di Rumania dan dilindungi UNESCO.

Demikian informasi terkait keunikan sebuah batu bernyawa, semoga bermanfaat jangan lewatkan atikel kami sebelumnya Anak Gadis Berwajah Ular karena Obat Epileps.

Niotolovo Blog's sangat berterima kasih kepada anda karena telah mampir ke blog kami dan sekali lagi kami berterima kasih bila saudara dan saudari berkenaan untuk mengklik iklan kami agar kelangsungan blog niotolovo blog's bisa bertahan lama.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Keunikan Sebuah Batu Bernyawa"

Post a Comment

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan...